GUS YUSUF

KH Yusuf Chudlori Tegalrejo Magelang

Habib Syekh

Habib Syekh Solo bersama Gus Yusuf

Peduli Merapi

Penyerahan Bantuan peduli merapi

FASTA VAGANZA

Fasta vaganza dalam rangka Khaflah API Tegelrejo bersama band Five Minutes

Jumat, 09 Juli 2010

Kabupaten Magelang, Angka Kematian Ibu Hamil Relatif Tinggi



Oleh Ahmad Muslim

Fast Pojok Kota- Angka kematian ibu hamil di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah tahun 2010, meningkat dibandingkan tahun 2009 lalu. Dari data yang dihimpun Fast FM di Dinas Kesehatan setempat, selama tahun 2009, angka kematian ibu hamil didaerah ini, mencapai 25 kasus, atau 121,02 per 100 ribu kehamilan.

Namun, baru pada bulan juni tahun 2010 ini, angka kematian ibu hamil di Kabupaten magelang sudah mencapai 10 kasus.

Kepala bidang pelayanan kesehatan dari dinas kesehatan kabupaten magelang, ikhsan syarif membenarkan peningkatan itu.

“Meningkat, dan kebetulan dari 25 kematian secara absolut, itu 23 meninggalnya di Rumah Sakit, jadi Ini kita harapkan angka kematian ibu hamil bisa kita turunkan, ya dengan melibatkan lintas program, lintas sektor, karena kematian ibu hamil itu tidak hanya tanggung jawab kementrian kesehatan, tapi semua masyarakat bertanggung jawab,” jelas Ikhsan yang ditemui di Magelang Jum’at (09/07)

Beberapa faktor peyebab kematian ibu hamil meningkat, menurut Ikhsan anatara lain, pendarahan serta karena penyakit kronis yang menyertai kehamilan, seperti jantung, kencing manis, paru - paru.

“Jadi, angka kematian ibu hamil itu tidak ansih karena komplikasi penyakit kehamilan saja, tapi ada penyakit-penyakit yang menyertai, kebanyakan ibu hamil yang meninggal adalah peserta Jamkesmas,” pungkasnya.(F1)

Related Articles :


Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Facebook

0 komentar:

Posting Komentar

VIDEO

ENTER-TAB1-CONTENT-HERE

RECENT POSTS

ENTER-TAB2-CONTENT-HERE

POPULAR POSTS

ENTER-TAB3-CONTENT-HERE
 

Fast Pojok Kota Copyright © 2010 Edited DK Media is Designed by Pak Nano Payaman