Oleh: Ahmad Muslim
Fast Pojok Kota- Ratusan pelajar SD Negeri Petung 2 Kecamatan Pakis, Magelang, Jawa Tengah, harus rela mengikuti ujian tengah semester dengan kondisi ala kadarnya. Bagaimana tidak, setelah sekolah mereka rusak di terjang angin puting beliung 27 september lalu, ujian terpaksa digelar di rumah warga setempat.
“Sementara ada yang dimushola, ada yang di TK, kemudian di Rumah penduduk, ini ya belum tau waktunya sampai kapan,” jelas Kepala Sekolah SDN 2 Petung, Karyoto yang ditemui disela mengawasi Ujian Tengah Semester, Rabu (13/10)
Menurut Karyoto, akibat musibah tersebut, selain siswa harus belajar di rumah penduduk, sekolah yang dihuni 216 siswa tersebut banyak yang harus segera diperbaiki. “Apalagi, bangunan ini merupakan bangunan lama yang dibangun sekitar tahun 1980-an, sejak dulu juga belum pernah ada renovasi,” tambahnya.
Dari pantauan, hingga dua pekan paska kejadian, proses renovasi tiga kelas belum juga berlangsung. Meskipun, pihak Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Magelang telah meninjau secara langsung lokasi tersebut
“Kita hanya berharap agar bangunan sekolah lekas diperbaiki, sehingga proses belajar mengajar bisa kembali seperti biasanya lagi,” pungkasnya.(F1)
You are Here: Home > Ruang Kelas Ambrol, Ujian Digelar Dirumah Penduduk
0 komentar:
Posting Komentar